Konsentrasi Keahlian Teknik Konstruksi dan Perumahan (TKP) merupakan program keahlian yang mempersiapkan peserta didik agar memiliki kemampuan profesional dalam bidang pelaksanaan dan pengelolaan konstruksi bangunan perumahan dan bangunan sederhana. Peserta didik dibekali pengetahuan dan keterampilan mengenai teknik pelaksanaan pekerjaan konstruksi, penggunaan bahan bangunan, serta penerapan standar mutu dan keselamatan kerja. Materi keahlian yang dipelajari meliputi dasar-dasar konstruksi bangunan, pekerjaan tanah dan pondasi, struktur bangunan sederhana, pekerjaan pasangan dan beton, pekerjaan kayu dan finishing, instalasi bangunan sederhana, perhitungan kebutuhan bahan, serta pengendalian mutu dan keselamatan kerja pada proyek perumahan.
Kompetensi-kompetensi yang dimiliki lulusan TKP adalah sebagai berikut :
Dengan kompetensi-kompetensi tersebut, diharapkan lulusan TKP siap bekerja sebagai tenaga terampil di bidang konstruksi perumahan, pelaksana lapangan, mandor pemula, teknisi bangunan, wirausaha di bidang jasa konstruksi, maupun melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.